Sabtu, 10 Oktober 2009

Analisis Jurnal 3 (Individu)

Wulan Dini Lestari / 11207178 / 3EA01
PENGARUH BIAYA PROMOSI DAN BIAYA DISTRIBUSI TERHADAP PENJUALAN PADA PT.INDOFOOD SUKSES MAKMUR ,Tbk. Periode 1999-2006
Didin Mukodim
Fakultas Ekonomi Universitas Gunadarma
Jl. Margonda Raya 100 , Pondok Cina Depok 16424


(1) Tema : Menilai faktor / hubungan antara pengaruh biaya promosi dan biaya distribusi terhadap penjualan pada PT.Indofood Sukses Makmur , Tbk. Periode 1999-2006.
(2) Latar Belakang Masalah : Adakah hubungan yang signifikan terhadap pengaruh biaya promosi dan biaya distribusi terhadap penjualan pada PT.Indofood Sukses Makmur , Tbk. Periode 1999-2006 ? dan Seberapa besarkah pengaruh tersebut terhadap biaya promosi dan biaya distribusi untuk penjualan ?
(3) Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk menelaah dan menganalisis pengaruh biaya promosi dan biaya distribusi terhadap penjualan tiap tahunnya pada PT.Indofood Sukses Makmur ,Tbk. Periode 1999-2006.
(4). Metodologi Penelitian : Objek penelitian adalah PT.Indofood Sukses Makmur , Tbk. Beralamat di Gedung Ariobimo Sentral , Jakarta.Metode pengumpulan data yang digunakan adalah melalui situs internet yaitu http://www.jsx.co.id/ atau dengan mencari situs dari PT.Indofood Sukses Makmur pada periode 1999-2006. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif , yaitu menganalisis masalah dengan cara mendeskripsikannya melalui tabel , grafik dengan menggunakan software SPSS dan analisis kuantitatif , yaitu menganalisis masalah dengan menggunakan teknik-teknik kuantitatif sebagai analisis regresi dan korelasi berganda . Hipotesis Ho : tidak ada hubungan antara biaya promosi dan biaya distribusi terhadap penjualan. Ha : terdapat hubungan antara biaya promosi dan biaya distribusi terhadap penjualan. Level of signifikansi sebesar 5% atau 0.05.
Y= b0 + b1X1 + b2X2 + e
Ket : Y : Penjualan b0 : konstanta b1 : koefisien regresi X1 : biaya promosi
b2 : koefisien regresi dari biaya distribusi X2 : biaya distribusi , e : tk. kesalahan
Perkembangan biaya promosi dari tahun ke tahun mengalami kenaikan yang berfluktuasi.Hasil output dari SPSS yaitu data yang pertama adalah nilai penjualan dimana meannya Rp 4002.88 Milyar .Pada data ke-2 biaya promosi nilai meannya Rp 1126.38 Milyar dan δ yaitu Rp 273.535 Milyar. Data ke-3 adalah biaya distribusi dengan nilai meannya sebesar Rp 54.50 M dan δ = Rp 25.140 M dengan jumlah perusahaan sebanyak 8 data.Nilai signifikan biaya promosi sebesar 0.000 & nilai signifikan untuk biaya distribusi sebesar 0.004 maka bisa dikatakan nilai p=0.000 atau p < p =" 0.000" ho =" β" h1 =" β" df1 =" 2dan" df2 =" 5" hitung =" 20.906"> 5.79 → Ho ditolak.

(5) Hasil Penelitian dan Pembahasan :
Dari uraian tersebut secara keseluruhan terdapat pengaruh antara biaya promosi dan biaya distribusi terhadap jumlah penjualan pada PT.Indofood Sukses Makmur , Tbk.Secara simultan semua variabel mempunyai nilai signifikan dan mempengaruhi terhadap variabel yang terkait.Sedangkan pada kolom signifikan adalah 0.000 atau probabilitas jauh dibawah 0.05 , maka Ho ditolak /koefisien regresi signifikan atau biaya promosi & biaya distribusi benar-benar berpengaruh secara signifikan terhadap penjualan .Tentunya masih ada faktor lainnya mengingat hasil koefisien penentunya adalah sebesar 94.5%. Dengan kata lain , pihak konsumen akan memilih produk tersebut karena memiliki tingkat kepercayaan yang tinggi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar